Kamis, 19 November 2015

Kebakaran Tidak Memilih Waktu dan Tempat


MUSIBAH. Sebuah rumah panggung sederhana milik petani miskin, Jupe dan Pida, ludes dilalap api tanpa menyisakan satu pun barang berharga, Rabu siang, 18 November 2015, di Kelurahan Palampang, Kecamatan Rilau Ale, Kabupaten Bulukumba. (Foto: Nurwahida)

Kamis, 05 November 2015

Mantan Wartawan “PR” Raih Gelar Doktor Bahasa


Mantan wartawan harian Pedoman Rakyat (PR), Mas’ud Muhammadiyah, yang kini menjabat Dekan Fakultas Sastra Universitas Bosowa Makassar, berhasil meraih gelar doktor dalam bidang Bahasa Indonesia, setelah mengikuti Ujian Promosi Doktor, di Kampus Program Pascasarjana Universitas Negeri Makassar, Selasa, 3 November 2015.

Rabu, 04 November 2015

Pemilihan Ketua PWI Sulsel Yang Melelahkan


KETUA BARU. Ketua PWI Sulsel periode 2015-2020, Agussalim Alwi Hamu (berdiri kedua dari kanan), didampingi Ketua DKP PWI Sulsel Zulkifli Gani Ottoh (kedua dari kiri) Pimpinan sidang Munjin Ashari (paling kiri) dan HL Arumahi, memberikan sambutan singkat seusai perhitungan suara pada Konferprov PWI Sulsel, di Gedung PWI Sulsel, Jl AP Pettarani 31, Makassar, Sabtu, 31 Oktober 2015, (Foto: Asnawin Aminuddin)

PWI, Netizen, dan Wartawan Abal-abal


Banyak netizen yang mencari dan menulis berita di internet. Ada yang menulis berita di website, ada yang menulis berita di blog (blogger), ada pula yang aktif menulis berita di media sosial (facebook, twitter, dll). Kehadiran para netizen berita ini tidak boleh diabaikan oleh PWI sebagai organisasi wartawan terbesar di Tanah Air, karena keberadaan dan aktivitas mereka menulis atau menyajikan berita menjadi “pesaing berat” bagi para wartawan.

Selasa, 03 November 2015

Iqbal Parewangi: Potensi dan Kompetisi Merupakan Sunnatullah


Potensi dan kompetisi merupakan sunnatullah. Karena itu, setiap potensi dan juga daya kompetisi perlu dimaknai secara jujur dan tepat, termasuk beragam potensi yang dimiliki Indonesia, berikut daya kompetisi Indonesia, khususnya dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).

- AM Iqbal Parewangi -
(Anggota DPD RI Dapil Sulawesi Selatan)